Kamis, 26 April 2012

Pakar: budaya Betawi tidak akan punah

Jakarta (ANTARA News) - Antropolog Universitas Indonesia dan pakar kebudayaan Betawi Prof Yasmine Z Shahab mengatakan kebudayaan Betawi tidak akan punah, hanya akan berubah atau muncul dengan wajah baru.

"Budaya Betawi tidak akan hilang tapi yang pasti berubah, muncul dengan wajah baru tapi tidak menghilangkan yang asli," kata Prof Yasmine pada acara bincang-bincang bertajuk "Betawi Punya Gaye, Inspirasi Warisan Budaya Jakarta Asli" di Jakarta, Rabu.

Ia mencontohkan, Lenong saat ini muncul dengan wajah baru. Namun versi asli kesenian asli Betawi itu masih tetap ada.

Menurut Yasmine, budaya Betawi sangat dinamis dan berubah lebih cepat dibandingkan kebudayaan lain karena berada di Jakarta, pusat pemerintahan yang menjadi tempat berbaurnya berbagai suku serta budaya.

Kesadaran orang Betawi akan identitas budayanya, kata dia, akan membuat budaya Betawi akan menjaga kelestarian budaya Betawi.

"Jadi tidak usah takut budaya Betawi akan hilang yang akan adalah berubah. Kalau orang Betawi khawatir berubahnya terlalu jauh, mereka harus berperan melestarikan budaya yang asli," katanya. (D016)

Sumber : http://www.antaranews.com/berita/307817/pakar-budaya-betawi-tidak-akan-punah
Related Posts : bahasa , jakarta , kebudayaan , orang , yasmine

Tidak ada komentar :

Posting Komentar